Sabtu, 21 November 2009

PSM ikut pelatihan TKSK

“TKSK ( Tenaga Kerja Sukarela Kemasyarakatan ) diharapkan jadi ujung tombak dan perpanjangan Rata Penuhtangan Depsos dan Dinsos provinsi serta kabupaten/kota dalam upaya menyelesaikan persoalan sosial masyarakat mendata permasalahan sosial di masyarakat,” sebut Dirjen Depsos Drs Rusli Wahid selaku penanggungjawab pelatihan itu di seluruh Indonesia
Dirjen menyebutkan TKSK yang baru ada di Indonesia tahun 2009 itu direkrut dari Karang Taruna dan PSM masing-masing satu orang dari satu kecamatan kebupaten/kota yang ada di Indonesia melalui seleksi yang ditetapkan Depsos bekerjasama dengan Dinsos provinsi dan kabupaten/kota serta batasan usia antara 25-50 tahun dan pendidikan minimal SLTA.
Ada sesuatu perlu diteladani dari TNI, jawab Dirjen sehubungan pelatihan itu dilaksanakan di Markas Rindam . Seperti kerjasama yang pernah dilakukan dengan TNI, membangun rumah dengan biaya yang murah, tapi berkualitas di wilayah timur Indonesia , imbuhnya.
Supaya disiplin dan mengetahui apa tugasnya, perlu ditingkatkan disiplinnya. Tanpa disiplin, kemanusiaan konyol. Organisasi tanpa disiplin konyol,
Disiplin itu perlu, kata Danrindam , bagaimana bangun pagi, waktu makan dan kegiatan lainnya. Danrindam menambahkan, pelatihan TKSK di Markas Rindam II Sriwijaya pelatihan yang diberikan diantaranya tentang wawasan kebangsaan, kepemimpinan, bela negara, displin, ilmu pekerjaan sosial dan lainnya.
Sementara, anggaran terhadap TKSK belum ada dianggarkan di APBD masing-masing daerah, karena masih baru. Sedang anggaran yang tersedia selama ini masih ditujukan kepada kelompok masyarakat yang membutuhkan tambahan modal. Sedang Ketua FKPSM Palembang Febrian H menyebutkan ada 27 permasalahan sosial di masyarakat yang menjadi tanggung jawab PSM mendata, mencari solusi mengatasi masalahnya seperti anak terlantar, PSM menjembatani ke pengusaha agar bisa menjadi bapak angkat membantu meringankan mereka..

1 komentar:

  1. mudah mudahan pemerintah betul betul memperhatikan nasib para TKSK. Karena tugas dari TKSK itu amat berat.

    BalasHapus

Penyandang cacat & Wali Kota Palembang

Penyandang cacat & Wali Kota Palembang
Pemberian bantuan Oleh Pemerintah Kota Palembang kepada para penyandang cacat